Wednesday, March 26
Prediksi Italia vs Jerman di UEFA Nations League: Momentum Roberto Mancini Obati Luka Gli Azzurri
Superskor

Prediksi Italia vs Jerman di UEFA Nations League: Momentum Roberto Mancini Obati Luka Gli Azzurri

Grup 3 UEFA Nations League 2022 menghadirkan partai menarik di laga kedua. Dua tim raksasa Eropa, Timnas Italia vs Jerman akan bertarung pada Minggu, (04/06/2022) dini hari WIB. Bagi Jerman UEFA Nations League menjadi ajang pemanasan sebelum bermain di Piala Dunia bulan November mendatang. Sedangkan untuk Italia, kompetisi tersebut bisa saja menjadi ajang yang dinantikan mereka untuk membuktikan kualitas Gli Azzurri yang sesungguhnya. Seperti yang kita tahu, Italia tak akan bermain di Piala Dunia 2022 setelah gugur di babak play off. Untuk itu, ajang UEFA Nations League menjadi satu satunya ajang yang akan diikuti Gli Azzuri di musim ini. Jerman akan datang ke stadion Renato Dell'Ara dengan kepala tegak, tak ada daftar pemain yang akan absen menghadapi Italia nanti dini hari. Hansi ...
Kuartal I 2022, Kinerja Keuangan GOTO Masih Rugi Rp 6,47 Triliun
Bisnis

Kuartal I 2022, Kinerja Keuangan GOTO Masih Rugi Rp 6,47 Triliun

Kinerja keuangan PT GoTo Gojek Tokopedia Tbk (GOTO) pada kuartal I 2022 masih membukukan kerugian. Mengutip laporan keuangan GOTO yang tidak diaudit, rugi bersih pada kuartal I 2022 meningkat jadi Rp 6,47 triliun dari kerugian periode yang sama tahun sebelumnya Rp 1,81 triliun. "Rugi yang meningkat (jika dibandingkan kuartal sebelumnya) kurang tepat karena GOTO dan anak perusahaan kuartal I 2021 disajikan tanpa Tokopedia. Penggabungan GOTO selesai dilakukan Mei 2021," kata CEO Grup GOTO Andre Soelistyo secara virtual, Senin (30/5/2022). Sementara untuk pendapatan GOTO selama tiga bulan tahun ini, naik 65,48 persen menjadi Rp 1,49 triliun dari sebelumnya Rp 904,83 miliar. Namun, sejumlah beban keuangan perseroan melonjak signifikan seperti beban pokok pendapatan dari Rp 693,14 mi...
Cantiknya Anting Berlian yang Dikenakan Maudy Ayunda di Resepsi Pernikahannya
Seleb

Cantiknya Anting Berlian yang Dikenakan Maudy Ayunda di Resepsi Pernikahannya

Sebagai brand perhiasan yang memiliki campaign untuk mengungkapkan perasaan melalui perhiasan berlian yaitu #ISaidMondial, MONDIAL turut mendukung kebahagiaan pasangan figur publik Maudy Ayunda yang merupakan aktris dan selebritas ternama tanah air bersama Jesse Choi dalam perayaan resepsi pernikahannya di Bali. MONDIAL turut hadir dalam momen spesial Maudy Ayunda dan Jesse Choi dalam acara resepsi pernikahannya yang secara tertutup digelar di Six Senses Uluwatu, Bali pada Minggu (29/5/2022). Dalam resepsi pernikahan tersebut, Maudy Ayunda terlihat mengenakan anting anting berlian berwarna white gold milik MONDIAL. Anting berlian yang dipilih Maudy adalah stud earrings yang dihiasi dengan round diamond MEC Ultimate spesial yang hanya dimiliki oleh MONDIAL untuk melengkapi gaun putih indah...
Sempat Dilaporkan Hilang, 2 Pemancing di Jepara Ditemukan Meninggal Dunia
Regional

Sempat Dilaporkan Hilang, 2 Pemancing di Jepara Ditemukan Meninggal Dunia

Dua pemancing asal Kabupaten Jepara yang dikabarkan hilang telah ditemukan dalam kondisi meninggal dunia. Kasatpolair Polres Jepara AKP Lukman Fuadi mengatakan, kedua korban ditemukan di Pantai Kedung Malang 1 Mil di sebelah barat Pulau Bokor. Sebelumnya diberitakan, dua pemancing di Kabupaten Jepara dilaporkan hilang. Kepala BPBD Kabupaten Jepara Arwin Noor Isdiyanto mengatakan, hingga saat ini pihaknya proses pencarian terhadap Heru Prakoso, warga Kelurahan Demaan, Kecamatan Jepara dan Heryanto Agung Widodo, warga Kelurahan Panggang, Kecamatan Jepara. Dua pemancing itu diperkirakam hilang di peraian Bokor. Mereka berdua pergi memancing pada Kamis (26/5/2022) sekira pukul 06.00 WIB. Dua pemancing itu mengendarai perahu kecil dari Pantai Bulu. Selain melanjutkan proses pencarian, kata di...
Jaksa Agung Ungkap Peran Lin Che Wei dalam Kasus Dugaan Mafia Minyak Goreng
Nasional

Jaksa Agung Ungkap Peran Lin Che Wei dalam Kasus Dugaan Mafia Minyak Goreng

Jaksa Agung ST Burhanuddin mengungkapkan peran tersangka baru Lin Che Wei dalam kasus mafia minyak goreng. Lin Che Wei alias Weibinanto Halimdjati disebut ikut menentukan kebijakan terkait distribusi minyak goreng di Kementerian Perdagangan (Kemendag) Republik Indonesia. Demikian pernyataan itu disampaikan Jaksa Agung Republik Indonesia Sanitiar Burhanuddin. Padahal, menurut Jaksa Agung, Li Che Wei merupakan pihak swasta yang tidak memiliki kontrak khusus untuk ikut menentukan kebijakan terkait izin ekspor CPO dan minyak goreng. Adapun Lin Che Wei merupakan tersangka baru kasus izin pemberian ekspor crude palm oil (CPO) dan turunannya, termasuk minyak goreng, periode 2021 2022. “LCW ini adalah orang swasta yang direkrut oleh Kementerian Perdagangan tanpa surat keputusan dan tanpa suatu ko...